Membuka Akun di ETS.ORG
Bagi yang belum pernah mengikuti test TOEFL IBT dan berminat untuk mengikuti TOEFL IBT, maka yang seharusnya anda lakukan pertama adalah mendaftar ke ets.org atau mendaftar ke website resmi ets sebagai institusi resmi penyelenggara TOEFL. Caranya adalah mudah, cukup dengan mengakses situs ETS.ORG kemudian lakukan pendaftaran akun di ets
Ikuti 4 langkah pendaftaran yang ada dan isikan semua data dengan benar. Pastikan anda menuliskan nama dengan benar ; first name/given name, lastname/family name dsb. Jangan sampai salah karena kesalahan dapat berakibat fatal. Apabila anda salah menuliskan nama pada kolom pendaftaran, saya sarankan sebaiknya anda memulai lagi pendaftaran dari awal dengan menggunakan email yang berbeda.
Setelah anda mengisikan semua informasi pada kolom yang tersedia, sebuah email akan terkirim ke alamat email anda yang berisi notifikasi sedangkan pada website ets akan muncul tampilan seperti berikut :
Pada kolom sebelah kanan atas merupakan ID akun anda yang berisi nama, alamat, kota, email, dan nomor telepon serta ID ETS anda.
Pada kolom sebelah kiri adalah beberapa menu yang tersedia yang bisa digunakan utk mengedit kontak informasi, mengganti password login, mendaftar test, meminta score reports, view order, dan melihat score test anda.
Dan pendaftaran pun selesai 😀
Baca Juga :
Berbagai Macam Test TOEFL di Yogyakarta